Sabtu, 22 Mei 2010

Apa Lagi, Milito?


Madrid - Diego Milito tengah merasakan kebahagiaan yang luar biasa. Dua gol yang dibuatnya di partai final Liga Champions sukses mengantar Inter menjadi juara sekaligus menjadi gelar ketiga mereka musim ini.

Inter baru saja mengakhiri puasa gelar Liga Champions (dulu bernama Piala Champions) dengan mengalahkan Bayern Muenchen dengan skor 2-0 di babak final yang dihelat di Santiago Bernabeu, Minggu (23/5/2010) dinihari WIB. Milito tampil menjadi pahlawan Nerazzurri dengan memborong seluruh gol yang dicetaknya di menit 35 dan 70.

Dengan kesuksesan itu, Inter berhasil meraih gelar treble winner yang kali pertama dalam sepanjang sejarah klub tersebut.

"Saya belum pernah mengalami kebahagiaan seperti ini sebelumnya. Inter sangat menginginkan ini untuk sang presiden yang layak mendapatkannya dan penggemar yang utama," ucap Milito di Football-Italia.

Akan tetapi, bukan itu saja yang menjadi dasar kebahagiaan sempurna Milito. Striker Argentina tersebut juga menjadi pencetak gol tunggal di partai final Coppa Italia versus AS Roma dan laga penentuan Liga Italia melawan Siena.

"Ini adalah sepakbola. Saya selalu mencoba untuk belajar segalanya, meskipun saya kini telah berusia 30 tahun," lanjut striker yang telah mencetak enam gol di Liga Champions musim ini.

Meskipun demikian, Inter musti waspada dengan kecemerlangan Milito yang pastinya akan menyedot banyak perhatian tim-tim elit Eropa. Dan sang pemain pun belum menyatakan akan 'setia' bersama La Beneamata musim depan.

"Kami semua layak mendapatkan selebrasi ini, klub dan presiden. Saya berharap untuk tetap bertahan musim depan dan saya berterima kasih kepada Inter karena merekrut saya musim lalu," sambung mantan pemain Genoa dan Real Zaragoza itu.

"Saya merasa bahagia sekarang. Tetapi kami akan harus menunggu dan melihat apa yang akan terjadi," tuntas Milito.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar