Minggu, 23 Mei 2010

Sneijder: Semua karena Mourinho


Madrid - Trofi pertama Liga Champions sejak 45 tahun silam berhasil diraih oleh skuad terkini Inter Milan. Sukses itu boleh disebabkan oleh banyak hal, tapi sosok Jose Mourinho-lah yang dinilai sebagai aspek terpenting.

Setelah menjadi jawara Piala Champions --format lawas Liga Champions-- musim 1964–65, berulangkali Inter gagal mengejar gelar di kompetisi tersebut. Hal itu berubah musim ini.

Di tangan Mourinho yang direkrut bulan Juni dua tahun silam Nerazzurri berhasil menembus babak final, sebuah catatan pertama sejak 1971–72, dan kemudian meraih kemenangan setelah di partai final menundukkan Bayern Muenchen 2-0, Minggu (23/5/2010) dinihari WIB.

"Mourinho adalah bagian terpenting dari semuanya. Dia membawa kami ke sini, selalu punya taktik terbaik menghadapi klub-klub besar, tak peduli itu Chelsea, Barcelona atau Bayern," kata Sneijder di Football Italia.

Dalam lajunya untuk duduk di tahta juara, Inter memang telah berhasil menaklukkan ketiga klub itu, yang kesemuanya juga menjadi jawara akhir musim di kompetisi lokal masing-masing.

"Kami mengalahkan mereka semua dengan taktiknya dan aku ingin mengatakan kepadanya bahwa dia adalah pelatih terbaik di dunia," seru Sneijder.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar