Jumat, 30 Juli 2010

Marseille Pantau David Suazo


Juara bertahan Ligue 1 ini belum melakukan pembicaraan dengan Inter.Kendati menyatakan sudah mundur dari bursa transfer musim panas ini, juara bertahan Ligue 1 Prancis Marseille tetap membidik sejumlah pemain. Manajemen Marseille dikabarkan sedang memantauperkembangan David Suazo di Inter Milan.

Seperti dilansir Corriere dello Sport, rencana Inter yang akan mendatangkan sejumlah pemain akan membuat Nerazzurri kelebihan pemain. Kondisi ini membuat Suazo kemungkinan meninggalkan Serie A pada bursa transfer musim panas ini.

Pada musim lalu, Suazo dipinjamkan ke Genoa, namun pemain berusia 30 tahun ini tampil mengecewakan bersama Grifone. Karena itu, Genoa tidak memperpanjang masa pinjaman striker asal Honduras tersebut.

Pelatih Marseille Didier Deschamps saat ini sedang mencari seorang striker baru, dan sebelumnya memasukkan nama ujung tombak Fiorentina Alberto Gilardino. Tapi harga Suazo sepertinya terlalu mahal bagi Marseille.

Hingga saat ini, salah satu raksasa Ligue 1 belum mengajukan pinangan resmi kepada Suazo. Tapi manajemen klub akan menghubungi Inter untuk membahas kemungkinan transfer Suazo.(goal.com)

.....Froza INTER....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar