Selasa, 11 Januari 2011

Jelang Coppa Italia Targetkan Inter Juara, Leonardo Serius Hadapi Genoa


Milan - Inter Milan ditunggu jadwal padat. Namun, Leonardo selakuallenatore tidak mau "mengorbankan" Coppa Italia yang kembali ingin dimenangi.

Keikutsertaan di Piala Dunia Antarklub membuat Inter kini memiliki dua partai lebih banyak dari para rivalnya di Seri A. Dampaknya, mereka pun akan menjalani jadwal lebih padat.

Meski demikian, Leonardo sudah siap menjalaninya. Inter bahkan ia siapkan untuk tetap tampil sekuat tenaga di Coppa Italia saat berhadapan dengan Genoa di babak 16 besar, Kamis (13/1/2011) dinihari WIB.

"Saya pikir Anda bisa merotasi skuad di Seri A juga, bukan hanya di Coppa Italia. Nyaris seluruh pemain kini sudah siap turun, jadi bukan hanya perkara fisik tapi juga menguji para pemain yang sampai sekarang belum banyak tampil," katanya di Football Italia.

"Saat ini, usai dua kemenangan dan dengan tim mulai membaik, kami menghadapi partai penting. Saya ingin tim bisa tampil bagus dan belajar setiap kali melangkah ke lapangan. Ini mengapa kami harus menghadapi seluruh laga dengan cara yang sama," tegas Leonardo.

Seiring dengan hal tersebut, mantan pelatih AC Milan itu juga menegaskan pentingnya mempertahankan gelar juara Coppa Italia yang musim lalu turut menggenapkan treble La Beneamata.

"Coppa Italia sudah menempatkan Inter menjadi tokoh utama di beberapa tahun terakhir dan itu juga menjadi salah satu bidikan untuk klub musim ini."

"Memang begitulah, apalagi kami sudah akan bisa mencapai final jika memenangi tiga partai lagi. Itu partai-partai berat, dimulai dari Genoa," papar Leonardo.(detiksport)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar