Minggu, 20 Maret 2011

Leonardo si Pembawa Angin Segar untuk Inter


Milan - Leonardo datang tatkala Inter Milan dibelit kesulitan.Dengan besutan tangan dinginnya Leonardo lantas membangkitkan Inter sampai melebihi ekspektasi bosnya sendiri, Massimo Moratti.

Inter bisa dibilang tengah dalam kondisi compang-camping saat ditinggal Rafael Benitez akhir tahun lalu. Sejumlah hasil tak memuaskan yang dituai di bawah arahan Benitez cukup melukai kepercayaan diri skuad Nerazzurri.

Akan tetapi, Leonardo kemudian datang bak seorang juru selamat. Ia sukses memberikan sentuhan positif, yang pada prosesnya kini berhasil bikin Inter lolos ke perempatfinal Liga Champions serta mendekati AC Milan sang pemuncak klasemen Seri A.

Bermodal kemenangan 1-0 atas Lecce, Inter sekarang hanya terpaut dua angka saja dari Rossoneri, yang juga pernah ditangani Leonardo, dengan sembilan partai tersisa.

"Saat kami sedang menjalani periode berat, saya pikir Leonardo adalah sosok tepat untuk membawa angin segar ke klub," ujar Presiden Inter Massimo Moratti di Football Italia.

Hasil racikan Leonardo itu ternyata juga di luar dugaan Moratti. Ia terkejut karena sejauh ini capaian Leonardo tersebut bahkan sudah melebihi bayangannya.

"Saya tahu seberapa besar ia ingin kembali ke tengah-tengah persaingan. Saya punya keyakinan terhadap Leonardo, tapi mungkin saya dulu hanya dapat memimpikan bisa comeback (ke persaingan) saja."

"Leo juga memimpikannya dan menginginkan itu lebih besar dibandingkan saya, jadi ia membawa kami ke atas dan melampaui apa yang sudah saya impikan," puji Moratti.(detiksport.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar